Dewan Paroki Wedi Dilantik
DEWAN PAROKI: Rama Gregorius Kriswanto Pr melantik Dewan Paroki Wedi masa bakti 2019-2021. (Foto: Sukamta) |
PAROKI
WEDI - Pengurus Dewan Paroki Santa
Maria Bunda Kristus Wedi,
Klaten, masa bakti 2019-2021 dilantik oleh Vikaris Judicial Keuskupan Agung
Semarang (KAS) Rama Gregorius Kriswanto Pr dalam perayaan Ekaristi Hari Raya
Santa Maria Bunda Allah di Gereja Wedi pada Selasa (1/1) pagi.
Dalam
homili Rama Kriswanto menyampaikan, seperti Bunda Maria yang setia melaksanakan
janji Allah, maka Dewan Paroki Wedi diminta untuk menunaikan tugas dan tanggung
jawabnya dengan rendah hati dan penuh kasih.
“Dewan paroki
dipercaya oleh umat Allah, dipakai oleh Allah untuk melayani umat, dan menyalurkan
berkat kepada sesama. Karena itu, dalam rangka melaksanakan kehendak Allah itu,
dewan paroki diminta untuk saling mendukung dan bekerjasama agar umat Allah di
Paroki Wedi semakin mampu memahami, menghayati, mengungkapkan, dan mengamalkan
iman mereka,” kata rama.
Pastor
Kepala Paroki Santa Maria Assumpta Klaten ini juga mengajak umat untuk
meneladan Bunda Maria yang selalu menyimpan segala perkara di dalam hati dan
merenungkannya.
“Umat
jangan mudah menyebarkan hoax (berita
bohong), ngrasani, ngrumpi, sering menjelek-jelekkan orang
lain dan sebagainya. Kalau ada perkara-perkara yang tidak baik, lebih baik
disimpan di dalam hati. Biarkan Tuhan yang merubahnya,” pesan rama.
Usai
Ekaristi pelantikan dewan paroki diadakan pesta rakyat. Umat menikmati berbagai
hidangan yang telah disiapkan lingkungan. Sambil menikmati hidangan, umat
dihibur musik organ tunggal.
79
Prodiakon Dilantik
![]() |
PRODIAKON: Inilah ke-79 Prodiakon baru Paroki Wedi. |
Sementara itu, sebanyak 79 orang prodiakon Paroki Santa
Maria Bunda Kristus Wedi, Klaten, masa
bakti 2019-2021 dilantik oleh Rama Aloysius Gonzaga Luhur Prihadi Pr dalam perayaan
Ekaristi Tutup Tahun di Gereja Wedi, Senin (31/12) malam. Prodiakon paroki yang
dilantik ini akan bertugas dari 1 Januari 2019 sampai 31 Desember 2021.
Dalam homili, Rama Luhur Prihadi
menyatakan, prodiakon yang dilantik ini adalah prodiakon paroki. Maka mereka
harus siap bertugas melayani umat se paroki, bukan hanya melayani umat
lingkungannya. Karena itu, prodiakon diminta untuk setia melayani umat sampai
berakhirnya masa bakti. #Laurentius
Sukamta
Tidak ada komentar